KECAMATAN KEDUNGPRING

KUNJUNGAN BAPAK CAMAT DI KALEN DALAM RANGKA PERBAIKAN WADUK TANGGUL

berita
06 Januari 2026
10x dilihat
Foto: KUNJUNGAN BAPAK CAMAT DI KALEN DALAM RANGKA PERBAIKAN WADUK TANGGUL

Dalam rangka meninjau sekaligus mendorong percepatan perbaikan Waduk Tanggul, Bapak Camat Sutaji, S.Kep., Ns., A.Md., AP melaksanakan kunjungan kerja ke wilayah Kalen. Kunjungan ini bertujuan untuk melihat secara langsung kondisi waduk yang memiliki peran penting dalam pengendalian air serta mendukung kebutuhan pertanian dan masyarakat sekitar.

Pada kesempatan tersebut, Bapak Camat melakukan peninjauan lapangan bersama perangkat desa dan pihak terkait, serta berdialog dengan warga setempat untuk mendengarkan aspirasi dan masukan mengenai kondisi Waduk Tanggul. Beliau menegaskan pentingnya perbaikan waduk sebagai upaya menjaga fungsi infrastruktur pengairan, mencegah potensi kerusakan yang lebih parah, serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

KECAMATAN KEDUNGPRING KABUPATEN LAMONGAN

  • Jl. Basuki Rahmat No. 21, Kecamatan Kedungpring, Kabupaten Lamongan, Provinsi Jawa Timur, Kode Pos 62216
  • kedungpring@lamongankab.go.id
  • (0322) 451916
Logo Branding Lamongan
© 2026 Kecamatan Kedungpring Kabupaten Lamongan